Deltras Sidoarjo sukses merebut lima dari delapan kategori bintang emas Copa Indonesia 2008/09.
Deltras Sidoarjo membuat kejutan di ajang bintang emasMamak berhasil menyingkirkan empat nomine lainnya, yakni pelatih
Oleh dewan juri yang terdiri dari sejumlah wartawan olahraga dari seluruh Indonesia, Mamak dinilai punya andil besar membawa Deltras finish di peringkat ketiga Copa Indonesia 2008/09. Padahal, skuad tim besutannya mengalami masalah besar dalam hal manajemen tim, termasuk soal keuangan.
Di antara nomine pelatih terbaik, Mamak bersaing ketat dengan Rahmad Darmawan yang musim lalu terpilih sebagai pelatih terbaik di ajang yang sama. Mamak yang mengumpulkan 15 suara hanya unggul satu suara dari Rahmad Darmawan.
Selain kategori pelatih, Deltras juga sukses menyabet gelar best save lewat Cristian Rene Martinez, serta kiper terbaik yang direbut Saifudin. Tidak cukup sampai di situ, Deltras masih menambah gelar dari kategori gol terbaik yang diraih Edisio Sergio Junior, serta Danilo Fernado yang terpilih sebagai best midfield.
Praktis hanya tiga kategori yang jatuh ke tangan tim lain. Yakni, striker terbaik yang direbut Samsul Arif dari Persibo Bojonegoro, serta defender terbaik yang menempatkan nama Charis Yulianto asal Sriwijaya FC, serta rising star yang direbut Oktavianus Maniani dari PSMS Medan.
Tim Deltras Sidoarjo ( The Lobster )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar